Oktober 9, 2023

Inilah 5 Pilihan Motor Retro Klasik Keren Tanpa Perlu Biaya Modifikasi

suzuki vanvan200 si motor retro klasik murah

OTOBERITA.com – Motor Retro Klasik Kini Kian Banyak Diminati. Beberapa bulan belakangan ini sosok motor retro klasik lebih banyak digandrungi anak muda zaman now. Bahkan orang dewasa pun tak kalah ingin membeli motor retro klasik andalan. Selain tampilan motor yang cukup klasik, seolah motor jadul yang diperbaharui menjadi lebih kekinian.

 

Tren motor retro kian membludak, hal ini membuat para pabrikan sepeda motor berlomba-lomba menciptakan produk motor klasik tersebut. Tapi ada pula segelintir orang yang merubah motor idamannya menjadi bergaya retro. Dan hal yang dilakukan ialah dengan cara modifikasi motor.

 

Disisi lain untuk melakukan modifikasi motor tidak begitu mudah. Karena selain biaya modifikasi yang terbilang cukup menguras isi dompet. Meliputi suku cadang, beberapa aksesoris. Bahkan bengkel terpercaya pun akan menjadi incaran pemilik motor, yang ingin merubah tampilan motor bergaya retro.

 

Tapi bagi yang tak ingin repot-repot ke bengkel untuk modifikasi motor. Berikut ini ada 5 pilihan motor retro klasik yang sudah keren sejak awal pembelian. Sehingga tak perlu mengeluarkan biaya tambahan untuk modifikasi sepeda motor. Tafsiran harga motor retro ini juga cukup pas dikantong, yakni kisaran 20juta hingga 60jutaan saja.

 

5 Pilihan Motor Retro Idaman Murah dan Keren

 

1. Suzuki VanVan 200

 

Inilah 5 Pilihan Motor Retro Klasik Keren Tanpa Perlu Biaya Modifikasi

Siapa yang tak kenal sepeda motor merk Suzuki? dibalik itu ternyata pabrikan motor berlambang S ini memiliki motor retro andalan. Motor Suzuki VanVan 200, patut menjadi pilihan bila ingin beli motor baru bergaya retro.

 

Motor berkubikasi 199cc, cukup nyaman dikendarai. Dan sudah keren tanpa perlu modifikasi lagi. Bahkan cocok juga untuk dijadikan motor touring perjalanan jarak jauh.

 

Harga motor Suzuki VanVan 200 ini dibanderol harga Rp 60 jutaan.

 

2. GPX Legend 150s

 

Inilah 5 Pilihan Motor Retro Klasik Keren Tanpa Perlu Biaya Modifikasi

Pasti cukup asing bagi sobat otoberita, sosok motor GPX Legend 150s. Motor asal Thailand ini juga bisa jadi pilihan pecinta motor retro klasik. Tampilan motor sudah keren untuk membonceng kekasih idaman. Bahkan terlihat unik saat dikendarai dijalan raya.

 

Untuk harga motor GPX Legend 150s ada dua varian yakni kapasitas mesin 150cc dibanderol Rp 20 jutaan. Sedangkan untuk versi mesin 200cc dilabeli harga Rp 23 jutaan.

 

3. Benelli Motobi 152

 

Inilah 5 Pilihan Motor Retro Klasik Keren Tanpa Perlu Biaya Modifikasi

Sosok pabrikan motor mewah yakni Benelli. Ternyata juga punya produk motor retro salah satunya Benelli Motobi 152. Tampilan yang cukup ramping dan berkelas, sosok motor Benelli Motobi 152 hanya dibanderol Rp 19jutaan. Keunggulan motor Benelli ini tak lain, selain cukup terjangkau tapi berkesan mewah. Dan tak perlu modifikasi motor lagi.

 

4. Motor Viar Vintech 200

 

Inilah 5 Pilihan Motor Retro Klasik Keren Tanpa Perlu Biaya Modifikasi



Motor asal China, yakni Viar Vintech 200 juga masuk daftar motor retro klasik murah. Pabrikan Viar terkenal dengan sosok motor roda tiga di Indonesia yang biasanya disebut “Tossa”.

 

Desain motor retro seri Viar Vintech 200 ini cukup keren. Harga motor itu hanya berkisar Rp 29 jutaan. Bagaimana, sobat otoberita tertarik untuk membelinya?

 

5. Kawasaki W175

 

Inilah 5 Pilihan Motor Retro Klasik Keren Tanpa Perlu Biaya Modifikasi

Pabrikan motor yang terkenal dengan sosok varian seri Motor Ninja. Ternyata juga telah mampu menunjukkan eksistensinya membuat motor bergaya retro klasik. Motor itu ialah Kawasaki W175.

 

Kabarnya motor yang pernah digunakan oleh Bapak Jokowi ialah hasil modifikasi dari motor Kawasaki W175. Motor keren ini juga sudah begitu booming alias banyak peminatnya. Terutama pecinta motor klasik Indonesia.

 

Kelebihan motor Kawasaki W175 yakni salah satunya irit konsumsi bahan bakarnya. Motor kapasitas 177cc bisa digunakan untuk motor harian. Mengenai banderolan harga motor Kawasaki W175 mulai Rp 29 jutaan hingga 31 jutaan.

 

Ulasan diatas ialah 5 pilihan motor retro klasik andalan. Selain mempunyai desain motor keren juga ada yang dibanderol harga motor murah. Bagaimana sobat otoberita lebih memilih motor gaya retro yang mana? Kalau saya sendiri suka pada seri Kawasaki W175. Yuk, tulis dikolom komentar jawabanmu.