
OTOBERITA.COM-Akibat Jarang Mencuci Sepeda Motor Kesayangan. Tak jarang masyarakat Indonesia yang memiliki kendaraan bermotor, mengesampingkan soal mencuci sepeda motor. Hal ini dianggap tidak begitu penting dan dilakukan sesuka hati, biasanya seminggu sekali atau setiap tiga hari sekali. Bahkan ada pula yang mencuci sepeda motor sebulan sekali.
Dibalik itu perlu sobat otoberita ketahui, bahwa dengan mencuci sepeda motor tidak secara berkala. Dapat membuat kinerja sepeda motor menurun. Lebih buruknya lagi bisa bikin pengendara merasa tidak nyaman. Padahal ada banyak keuntungan mencuci sepeda motor kesayangan.
Apalagi kompenen yang cukup berpengaruh yaitu di bagian fungsi rem belakang alias tromol. Di bagian tersebut tentu bila ada banyak kotoran akan membuat suara berdecit, ketika dilakukan pengereman belakang. Hal ini disebabkan oleh gesekan antara kotoran dengan kampas rem belakang.
Tak banyak di antara mereka pengguna sepeda motor, merasa tidak nyaman dengan hal tersebut. Karena bisa membuat pendengaran menjadi terganggu. Maka dari itu alangkah baiknya mencuci sepeda motor secara rutin. Setidaknya seminggu sekali saja. Dan jangan lupa bagian seperti tromol dan kolong mesin di bersihkan juga.
Dikala musim hujan datang, sepeda motor sering digunakan untuk melewati jalanan becek. Sehingga membuat tampilan motor menjadi kotor. Maka alangkah baiknya sehabis digunakan saat hujan perlu dicuci motornya.
Nah, bila keadaan tampilan sepeda motor bersih dan kinclong. Tentu akan membuat pengedara merasa nyaman dan percaya diri, ketika menyalip pengendara cewek cantik. Ketimbang melihat kondisi motor kotor, justru bisa membuat sensasi tidak bagus.