
OTOBERITA.com– Pabrikan sepeda motor Honda dikabarkan akan segera mengembangkan kantung udara alias Airbag untuk produk skuter terbaru. Memang bila mengendarai segala jenis sepeda motor termasuk skuter, tentu semuanya memiliki tingkat bahaya. Sama halnya dengan mengendarai kendaraan roda empat atau mobil pada umumnya.
Inilah yang membuat para pabrikan otomotif roda dua berinovasi, agar mampu menciptakan sepeda motor yang punya faktor keamanan terjamin. Inovasi terbaru itu muncul dari perusahaan otomotif bernama Honda, teknologi kantung udara atau yang dikenal dengan Airbag akan diaplikasikan pada kendaraan roda dua masa depan.
Teknologi Airbag Motor Skuter
Pada gelaran Honda Meeting 2017 bulan lalu, teknologi keamanan airbag layaknya di mobil ternyata sudah di uji coba untuk sepeda motor jenis skuter touring. Teknologi itu diwujudkan guna memenuhi salah satu perangkat keamanan standart. Diketahui pengembangan teknologi kantung udara itu pihak Honda telah bekerjasama dengan Autoliv. Pabrikan Autoliv merupakan salah satu pemasok sistem keamanan pada kendaraan.
Teknologi airbag Honda ini pasti akan mampu melindungi kepala pengendara motor, bila terjadi benturan yang spesifik. Seperti contoh, kecelakaan yang umum terjadi dimana motor ditabrak dari depan ataupun tabrakan dari arah samping. Bahkan Honda sudah memiliki komitmen untuk segera menghadirkan teknologi keamanan kantung udara sepeda motor jenis skuter, dan tentunya dalam waktu dekat akan dipasarkan juga.
Cara kerja kantung udara skuter Honda ini sama seperti kantung udara yang berada di mobil. Ada sebuah sensor akselerasi yang diletakkan di bagian depan fairing skuter, tugasnya untuk mendeteksi tumbukan. Dan segera mungkin menggembungkan airbag (kantung udara) dalam durasi waktu 0,04 detik hingga 0,05 detik saja.
Ketika teknologi keamanan tersebut menjalani tes tabrak dengan kecepatan 50 kpj, secara otomatis kantung udara langsung mengembang dan memenuhi ruang di antara motor dan kendaraan yang menabraknya. Dengan begitu tentu bisa mengurangi efek terjadinya tabrakan pada kepala pengendara.
Namun teknologi kantung udara skuter honda selain mempunyai kelebihan ternyata ada kekurangannya juga. Hal ini terkait perlindungan airbag akan berkurang bila sepeda motor mengalami tabrakan dari bagian samping. Adapaun model sepeda motor honda yang telah disematkan teknologi airbag di antaranya adalah Skuter PCX terbaru dan Goldwing GL1800.